Resep Cara Membuat Getuk Lindri Lembut Manis Enak - Sore-sore paling enak memang menikmati teh hangat dengan camilan getuk makanan tradisional jawa. Rasanya yang manis dan enak, membuat getuk lindri ini sangat disukai oleh semua orang dari berbagai kalangan.
Biasanya,
getuk lindri disajikan dengan ketan putih, cetot, dan klepon. Untuk cara membuat klepon bisa klik
disini. Dan semuanya itu diberi taburan parutan kelapa muda. Dijamin enak dan maknyus banget deh. Langsung ya, berikut adalah
Resep Cara Membuat Getuk Lindri Lembut Manis Enak :
Resep Membuat Getuk Lindri
Resep Cara Membuat Getuk Lindri Lembut Manis Enak
Bahan Membuat Getuk Lindri Enak Khas Jawa Tengah:
- 500 gram singkong, dikupas
- 100 gram gula pasir
- 75 gram kelapa parut kasar, dikukus 5 menit
- 1/2 sendok teh vanili bubuk
- 5 tetes pewarna merah
- 5 tetes pewarna hijau
Bahan Taburan:
- 200 gram kelapa parut
- 1 sendok teh gula pasir
Cara Membuat Getuk Lindri Praktis Enak Lembut :
- Kukus singkong sampai empuk. Haluskan. Sisihkan.
- Aduk rata gula pasir, kelapa parut kasar, dan vanili bubuk sambil diaduk hingga gula larut.
- Tuang campuran gula ke dalam singkong. Aduk rata. Bagi adonan
menjadi 3 bagian. Masing-masing diberi pewarna merah dan hijau. Aduk
masing-masing adonan. Sisanya biarkan putih.
- Giling masing-masing adonan dengan gilingan getuk lindri. Gulung dan potong.
- Taburan, kukus kelapa parut dan gula hingga matang. Angkat.
- Sajikan getuk lindri bersama taburan kelapa parut.
Untuk 16 buah
Getuk lindri ini cocok sekali kalian nikmati bersama keluarga kalian tercinta. Cara membuat getuk lindri yang sangat mudah dan praktis, lalu ditambah rasanya yang enak, manis, dan yummy dijamin kalian tidak menyesal bahkan pengen nambah terus karena rasanya yang enak dan manis.
Jangan pernah bosan untuk berkunjung mencoba resep-resep lainnya di
dapursaja. Kalian bisa jalan-jalan di blog kami, karena disini ada banyak resep yang sangat praktis dan enak yang wajib dicoba dan sayang sekali jika kalian lewatkan. Terimakasih sudah berkunjung, semoga
Resep Cara Membuat Getuk Lindri Lembut Manis Enak bermanfaat untuk kalian.