Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli - Siapa tidak tau dengan makanan pecel khas jawa ini? Makanan enak dan kaya akan serat ini adalah menu sarapan saya tiap pagi. namun, pernahkah kalian membuat pecel sendiri di rumah? Saya yakin kalian pasti ada yang belum pernah.
Tenang saja, dengan
Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli ini saya akan ajak kalian untuk mencoba
membuat nasi pecel madiun lengkap dan komplit. Tentunya sangat
enak, nikmat, dan maknyus.
Cara membuat pecel madiun ini pun tidak sulit melainkan mudah dan sangat bisa kalian coba sendiri di rumah.
Resep Pecel Madiun Lengkap Komplit
Resep Cara Membuat Pecel Madiun Komplit Enak Asli
Bahan Membuat Pecel Madiun Komplit dan Lengkap :
Bahan Pecel:
- 100 gram daun pepaya, direbus
- 100 gram kacang panjang, dipotong 3 cm, direbus
- 50 gram taoge, direbus
- 50 gram kembang turi, direbus
- 6 lembar kol, diiris kasar, direbus
- 50 gram bayam, dipetiki, direbus
- 1 buah timun, dibelah 4 panjang, dipotong kotak
- 1 ikat daun kemangi, dipetiki
Bahan Sambal Kacang:
- 150 gram kacang tanah kulit, digoreng, dihaluskan
- 300 ml air panas
Bumbu Halus:
- 4 buah cabai merah, digoreng
- 3 buah cabai rawit, digoreng
- 3 siung bawang putih, digoreng
- 2 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
- 1/2 sendok teh terasi goreng
- 1 sendok teh asam jawa
- 3 sendok makan gula merah
- 1/2 sendok makan garam
Bacem Paru:
- 250 gram paru, direbus, dipotong 7x5 cm
- 200 ml air kelapa
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas, dimemarkan
- 1 sendok makan kecap manis
- 1 sendok teh garam
- 25 gram gula merah
- 1 sendok teh air asam dari 1/2 sendok teh asam dilarutkan dalam 1/2 sendok makan air
Bumbu Halus:
- 4 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sendok teh ketumbar
Bahan Pelengkap:
- rempeyek kedelai
- serundeng
- orek tempe
Cara Membuat Pecel Madiun Lengkap dan Komplit:
- Campur bumbu halus, paru, air kelapa, daun salam, lengkuas, kecap
manis, garam, gula merah, dan air asam sampai rata. Rebus sampai matang
dan meresap.
- Goreng sebentar di dalam minyak yang sudah dipanaskan.
- Sambal kacang, aduk bumbu halus, kacang, dan air sampai rata.
- Sajikan nasi, sayuran, sambal kacang, bacem paru, dan pelengkap
Untuk 6 porsi
Baca Juga: